Program Magang Bersertifikat dari Kemendikbud 

Program Magang Bersertifikat dari Kemendikbud 

Menurut A Chairizal, perkembangan teknologi yang semakin pesat mengharuskan siapapun untuk cepat beradaptasi. Sangat beresiko jika hal tersebut terabaikan. Karena akan berdampak pada permasalahan sosial. Tentu, kita semua tidak menginginkan hal itu terjadi. 

Angka pengangguran yang terus mengalami peningkatan bisa terjadi karena beberapa faktor. Salah satunya yaitu ketidaksesuaian antara kemampuan pencari kerja dengan kebutuhan industri. 

Apalagi percepatan teknologi semakin berkembang yang mengakibatkan terkurasnya beberapa pekerjaan. Namun, pekerjaan baru mulai muncul karena adanya perkembangan teknologi.

Mengetahui hal tersebut, Pemerintah berupaya memberikan solusi dengan memunculkan program baru yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan lulusan baik dari hard skill maupun soft skill agar dapat bersaing dengan kebutuhan zaman. 

Peningkatan kualitas sumber daya manusia dilakukan melalui Program Kampus Merdeka. Salah satu Program Kampus Merdeka yaitu MSIB (Magang dan Studi Independen Bersertifikat). 

Nahh, pada artikel ini akan membahas tentang Magang Bersertifikat dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek). 

Magang Bersertifikat Kemendikbud

Program ini memberikan kesempatan mahasiswa untuk mengembangkan pengetahuan, kemampuan dan budaya kerja dalam dunia kerja melalui pembelajaran berbasis proyek secara langsung.

Apa itu Magang Bersertifikat Kemendikbud?

Magang bersertifikat merupakan program magang bagi mahasiswa seluruh indonesia baik dari rumpun sarjana maupun vokasi untuk mendapatkan pengalaman kerja di dunia industri. 

Mahasiswa bebas memilih perusahaan yang akan menjadi tempat magang. Lalu apa yang membedakan mahasiswa bersertifikat kemendikbud dengan magang reguler? Yuk, simak penjelasan berikuti ini. 

  1. Perbedaan Magang Bersertifikat Kemendikbud (magang kampus merdeka) dan Magang Reguler

Meskipun sama-sama membahas tentang magang, tetapi jika kita jelajahi secara detail terdapat perbedaan dari kedua jenis magang tersebut loh! Nahh, berikut perbedaannya :

Magang Bersertifikat Kemendikbud :

  • Periode magang yang berjangka lama yaitu 1 semester atau 6 bulan
  • Setiap peserta magang akan memperoleh uang saku per bulan dari anggaran Kemendikbud Ristek
  • Sertifikat sesuai kinerja mahasiswa yang bernilai tinggi yang diakui oleh Kemendikbud Ristek

Magang Regular

  • Periode magang yang berjangka cukup pendek minimal 1 bulan dan maksimal 2 bulan
  • Tidak semua peserta magang memperoleh uang saku per bulan tergantung perusahaan yang mereka jadikan tempat magang
  • Sertifikat telah menyelesaikan magang dari perusahaan
  1. Syarat Magang Kampus Merdeka

Lalu, untuk kamu yang ingin mendaftar program Magang Kampus Merdeka. Nahh, Ada beberapa syarat nih yang wajib kamu penuhi :

  • Mahasiswa aktif minimal semester 5
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.75
  • Mengupload berkas masing-masing 1 file terdiri dari :
  • File Kartu Tanda Mahasiswa (KTM)
  • File Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Daftar Riwayat Hidup (Curriculum Vitae)
  • Sertifikat/piagam (jika ada)
  • Transkrip Nilai Semester
  • Surat Pertanggungjawaban (SPTJM)
  • Surat Rekomendasi dari Kampus
  1. Magang kampus merdeka untuk semester berapa

Sering bertanya-tanya gak sih? Magang kampus merdeka itu untuk semester berapa? Apakah kamu mahasiswa baru yang ingin segera melakukan program magang? Tunggu duluu, ada informasi yang wajib kamu tahu nih. 

Jadi, magang kampus merdeka hanya bisa diikuti mahasiswa aktif dengan minimal sedang menempuh semester 5.

Mengapa mahasiswa baru tidak bisa mengikuti magang merdeka? karena mereka masih memiliki jadwal perkuliahan yang cukup padat yang mana mahasiswa wajib mengikuti kelas. 

Ketika masih mahasiswa baru lebih baik mengikuti banyak kegiatan atau organisasi untuk membangun curriculum vitae untuk persiapan mengikuti Magang Kampus Merdeka.

  1. Apakah Magang Kampus Merdeka di Gaji

Plt Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi (Dikti Ristek) Nizam mengatakan bahwa setiap mahasiswa akan memperoleh uang saku per bulan dengan syarat semua berkas yang di upload pada laman web kampus merdeka sudah sesuai dengan ketentuan.

Alokasi uang saku per bulan untuk setiap mahasiswa sudah tertera dalam anggaran Kemendikbud-Ristek.

  1. Magang Kampus Merdeka 2022

Pada tahun 2022, kamu bisa melakukan pendaftaran magang kampus merdeka ketika awal periode semester. Masa magang merdeka yakni selama satu semester setara dengan 24 minggu. 

Pembukaan pendaftaran biasanya pada bulan januari dan juli. Sebelum bulan tersebut, memanfaatkan waktu seefisien mungkin guna meningkatkan kualitas diri dengan mengikuti lomba atau organisasi baik dari dalam maupun luar kampus untuk menambah pengalaman kamu pada bidang tertentu serta jangan lupa untuk mempersiapkan berkas-berkas apa saja yang memang diperlukan ketika melakukan pendaftaran. 

Magang kampus merdeka sudah terlaksana sejak pertengahan tahun 2021 yang mana saat ini sedang berlangsung magang merdeka batch 3. Puluhan ribu mahasiswa menjalani magang merdeka.

Wahh, pasti kamu sudah ada bayangan nih nantinya mau ikut magang merdeka.