Profil dan Cerita Kerjasama Talentahub.id Bersama Bumdes Binangun Jati Unggul
Bumdes Binangun Jati Unggul menjadi salah satu mitra TalentaHub.id dalam rangka kerjasama Kampus Merdeka.
Kerjasama Kampus Merdeka ini menjadi kesempatan untuk mahasiswa bekerja merasakan atmosfer bagaimana bekerja di bumdes.
Kerjasama yang dilakukan oleh Talentahub,id merupakan salah satu kerjasama awal dengan Bumdes Binangun Jati Unggul yang akan membuka pintu kerjasama selanjutnya.
Berikut beberapa profil dan cerita testimoni kerjasama antara Talentahub.id bersama dengan Bumdes Bianngun Jati Unggul.
Direktur Bumdes Binangun Jati Unggul, Tristi Sinta Wati mengatakan bahwa pihaknya sangat terbantu dengan adanya tim Magang Bumdes yang ada saat ini.
Lebih lanjut Tristi Sinta Wati menyampaikan bahwa “Sangat membantu untuk Bumdes, karena disini untuk SDM masih kekurangan, jadi dengan adanya magang Bumdes sini para mahasiswa bisa menerapkan ilmu-ilmu di Bumdes,” pungkasannya.
Selain itu manfaat yang dirasakan oleh Bumdes terhadap magang bumdes ini yakni sangat terbantu dengan pekerjaaan yang ada di Bumdes.
Harapan dan saran untuk Program Magang Bumdes oleh TalentaHub yakni semoga program ini masih terus berkelanjutan sehingga semakin banyak lagi Bumdes dan desa yang terbantu.
Tristi Sinta Wati juga memberikan semangat untuk mahasiswa yang melakukan magang dan percaya bahwa banyak pelajaran dan pengalaman berharga yang didapat saat melakukan magang Bumdes.
Begitulah testimoni dan cerita kerjasama antara Bumdes Binangun Jati Unggul bersama dengan Talentahub dalam program Kampus Merdeka.