Tak Perlu ke Kantor Mahasiswa Bisa Magang Online
Banyak perusahaan melakukan perekrutan karyawan dengan kualifikasi yang sudah memiliki pengalaman. Mereka menganggap bahwa yang berpengalaman sudah tidak membutuhkan lagi pelatihan dasar untuk dapat beradaptasi dengan bidang yang mereka lamar.
Magang menjadi salah satu pilihan mahasiswa untuk menambah pengalaman sebelum lulus untuk mengaplikasikan ilmu yang mereka terima dari bangku kuliah atau softskill yang mereka miliki, kemudian menerapkannya pada project lapangan tempat mereka magang.
Saat ini beberapa program magang tidak mengharuskan kamu untuk datang ke kantor, sehingga kamu bisa magang online.
Magang online merupakan suatu program magang yang mana para peserta dapat belajar dan berlatih bekerja dalam lingkungan profesional tanpa perlu melakukan pekerjaan dengan kontak fisik.
Saat ini, mahasiswa lebih menyukai magang online karena efisiensi biaya dan waktu, sehingga peserta memiliki waktu lebih untuk mengerjakan tugas-tugas magang.
Penasaran dengan manfaat magang online lainnya, nah tim talenta sudah merangkum buat kamu baca nih. Manfaat magang online :
- Magang online lebih efisien dan menghemat living cost
- Mendapatkan sertifikat dari perusahaan
- Mendapat ilmu dan wawasan mengenai dunia kerja profesional
- Menambah kemampuan baru sesuai kebutuhan era teknologi saat ini
- Mendapatkan pengalaman baru dalam dunia kerja
Jika, kamu tertarik mengikuti magang online, tim talenta membahas berbagai macam magang online yang sesuai dengan kebutuhanmu :
1. Magang online untuk mahasiswa
Idealnya mahasiswa melakukan magang minimal semester 5. Namun, saat ini berbeda, tidak ada batasan lagi untuk mengikuti magang sekalipun kamu masih mahasiswa baru. Beberapa organisasi membuka kesempatan bagi para mahasiswa baru. Tidak perlu cemas, magang tidak akan merugikan awal perkuliahan.
Magang online menjadi pilihan efektif untuk mahasiswa. Karena tidak membutuhkan para peserta untuk datang ke kantor sehingga mereka bisa menghemat dari sisi living cost.
Salah satu platform yang sering digunakan yaitu media sosial. Baik itu melalui instagram maupun linkedIn.
2. Magang online bersertifikat
Para peserta lebih menyukai lembaga atau organisasi yang menyediakan sertifikat setelah proses magang sudah terselesaikan. Karena, dengan memiliki sertifikat, perusahaan bisa menilai kualitas dan kemampuan calon karyawan.
Magang online bersertifikat bisa kamu temukan di berbagai platform media sosial
3. Magang online gratis
Banyak peluang magang online gratis yang menyediakan sertifikat setelah mengikuti program magang, durasi magang online bervariasi tergantung organisasi atau platform yang kamu pilih. Tim talenta, sudah merangkum platform magang online gratis yang bisa banget kamu akses :
A. LinkedIn
Dikutip dari laman resmi LinkedIn, LinkedIn merupakan platform jaringan terbesar di internet yang mengkoneksikan para insan profesional di seluruh dunia.
LinkedIn adalah salah satu media sosial yang bisa kamu gunakan untuk mencari tempat magang, kerja ataupun berbagi tentang pengalaman bekerja.
Fitur filter dalam mencari pekerjaan di LinkedIn bisa kamu.
B. Instagram
Umumnya terkenal sebagai media sosial atau platform untuk membagikan foto dan video. Kamu bisa menemukan informasi seputar magang gratis di beberapa akun instagram.
Nahh, ada rekomendasi akun instagram yang membagikan info seputar magang online gratis yaitu @emagang.id @rumahsarjana @anakmagang.id @tempatmagang_
C. KitaLulus
KitaLulus merupakan startup indonesia yang mempunyai misi memberikan akses dengan mudah kepada para pencari magang maupun kerja.
Selain mereka memiliki fitur informasi seputar magang juga memiliki fitur komunitas yang mana merupakan forum berbagai informasi sesama para pencari tempat magang dan kerja.
4. Magang online bersertifikat 2022
Program magang online bersertifikat yang paling populer 2022 yaitu program pemagangan dari Kementerian Pendidikan, Kebudayan, Riset dan Teknologi dengan program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) dan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dengan program PMMB (Program Mahasiswa Magang Bersertifikat).
Kedua program tersebut, bisa kamu ikuti loh! Namun, terdapat beberapa persyaratan yang wajib kamu lengkapi. Salah satunya, kamu mahasiswa aktif yang sudah menempuh minimal semester 5.
Magang bersertifikat memiliki waktu selama satu semester atau 6 bulan. Lalu, bagaimana untuk mahasiswa yang masih memiliki tanggungan sks? Apakah harus menambah semester? Tentu tidak, program magang bersertifikat akan memberikan konversi sks sebanyak 20 sks. Jadi, kamu tidak perlu memikirkan sks yang belum kamu ambil dalam semester tersebut.
5. Magang Online Kampus
Magang bagi mahasiswa memiliki tujuan untuk memperkenalkan tentang alur dan proses dunia kerja. Sehingga, beberapa kampus magang menjadi salah satu mata kuliah wajib. Jadi, mahasiswa harus mengikuti serangkaian fase kegiatan magang atau internship.
Melalui program magang, mahasiswa berkesempatan untuk menerapkan ilmu yang mereka pelajari selama di bangku kuliah dan mengeksplorasi seluk beluk tentang alur kerja profesional.
Magang bisa dilakukan secara offline dan online, sesuai posis yang kamu apply. Mengharuskan kamu untuk pergi ke kantor atau tidak.
Nah, itulah informasi terkait magang online yang bisa banget kamu ikuti. Pasti kamu sudah memiliki gambaran dan rencana untuk mengikuti magang online. Meskipun magang online kamu akan tetap mendapatkan pengalaman kerja yang sama dengan peserta yang mengikuti magang secara offline.
Yuk, kunjungi laman instagram @emagang.id untuk mendapatkan informasi lebih lanjut seputar magang.