3 Perbedaan Magang Paid dan Unpaid Wajib Kamu Ketahui!

3 Perbedaan Magang Paid dan Unpaid Wajib Kamu Ketahui!

Saat berada di tingkat akhir, para mahasiswa memiliki semakin banyak kegiatan, baik itu kegiatan diluar kampus, apalagi di dalam kampus. Bagi mahasiswa yang akan mengikuti magang, apa pernah mendengar istilah magang paid dan unpaid?

Magang menjadi salah satu program yang akan dilakukan oleh para mahasiswa tingkat akhir dan penting untuk dilakukan. Magang merupakan suatu kegiatan untuk melatih diri sebelum memasuki dunia kerja sesungguhnya, dan biasanya dilakukan di perusahaan sesuai jurusan kuliah.

3 Perbedaan Magang Paid dan Unpaid

Saat Anda mengikuti program magang sesuai aturan kampus, Anda akan mendapatkan beberapa manfaat yang berguna di masa depan. Waktu pelaksanaan magang biasanya hanya beberapa bulan saja, tergantung dari kebijakan masing-masing kampus.

Magang atau internship biasanya terbagi menjadi dua jenis, yaitu paid internship dan unpaid internship. Apa saja perbedaannya?

1. Kompensasi

Paid internship merupakan program magang yang nantinya Anda akan mendapatkan upah sesuai kesepakatan. Perusahaan cenderung memberikan beberapa tanggung jawab khusus seperti karyawan pada umumnya. 

Sedangkan unpaid internship adalah program magang yang mana perusahaan tidak memberikan kompensasi berupa upah. Anda akan mendapatkan pengalaman dan jaringan atau networking yang dapat berguna kedepannya.

2. Ketersediaan Lowongan

Ketersediaan lowongan menjadi hal penting saat Anda akan melakukan program magang. Anda harus mencari perusahaan mana yang menerima lowongan untuk mahasiswa magang yang sesuai dengan jurusan Anda.

Saat ini ketersediaan lowongan lebih banyak untuk magang unpaid atau tidak dibayar. Selain itu, terkadang Anda mendapatkan program paid internship namun tidak sesuai dengan jurusan Anda.

3. Beban Kerja

Pada program paid internship, Anda dapat mempelajari satu bidang pekerjaan secara mendalam, karena akan ada tanggung jawab seperti karyawan.

Akibat tanggung jawab tersebut, Anda akan sedikit kesulitan untuk mengeksplorasi kemampuan di bidang lain.

Jika unpaid internship, perusahaan biasanya cenderung memberikan kebebasan pada peserta magang untuk mengeksplorasi berbagai tugas. Karena hal tersebut, Anda dapat mempelajari banyak hal dengan waktu yang relatif terbatas.

Program magang paid dan unpaid sama-sama memiliki kelebihan masing-masing. Namun sebelum memilih program magang, Anda harus memilih program mana yang lebih tepat untuk Anda?

Magang Paid dan Unpaid, Mana yang Tepat Untuk Anda?

Keresahan dalam dunia magang menjadi salah satu fase yang menjadi mahasiswa. Agar meminimalisir keresahan tersebut, berikut ini 3 tips yang dapat Anda gunakan untuk mempertimbangkan program magang kelak.

  1. Mencari Tahu Ilmu Apa Saja dari Magang

Saat ini Anda telah mengetahui perbedaan dari magang paid dan unpaid. Langkah selanjutnya Anda dapat mencari tahu apa saja ilmu yang ada di perusahaan tersebut.

Apakah tersedia jenjang karir di perusahaan tersebut setelah program magang selesai? Atau apakah dengan melakukan magang di sana sesuai dengan tujuan karir selanjutnya?

  1. Pahami Aturan Pada Program Magang

Berdasarkan peraturan Undang-undang Ketenagakerjaan, perusahaan wajib membuat perjanjian dengan mahasiswa magang selama proses magang berlangsung. Nantinya peserta magang akan mendapatkan hak dan kewajiban dari perusahaan.

Hak-hak tersebut berupa kompensasi seperti uang saku, uang makan atau uang transportasi. Selanjutnya yaitu adanya jaminan sosial tenaga kerja, dan sertifikat atau keterangan yang menjelaskan bahwa peserta telah lulus dari magang.

  1.  Pilihlah Perusahaan Magang yang Bermanfaat untuk Masa Depan

Jika Anda berada di tahun akhir perkuliahan dan berencana untuk langsung bekerja setelah lulus, pilihlah perusahaan yang sesuai dengan jurusan atau kemampuan Anda. Biasanya jika para mahasiswa melakukan program magang, maka mereka harus memilih perusahaan yang memiliki bidang sama dengan saat kuliah.

Saat Anda akan melamar kerja setelah lulus kuliah, Anda telah mendapatkan pengalaman kerja dari saat menjalankan magang. Hal itu dapat menjadi poin plus nantinya.Jika Anda ingin mencari informasi seputar magang paid dan unpaid, atau bahkan ingin meningkatkan kemampuan, Anda dapat mengunjungi laman kami talenthub.id . Daftarkan diri Anda sekarang!